gambar kehidupan lewat syair kehidupan Menuangkan kisah kehidupan seorang anak manusia menjadi kata-kata indah bagai syair menjadikan suka duka kehidupan menjadi untaian manik-manik indah karya Sang Pencipta
aku
Selamat Menikmati Kisah Secuil Syair Kehidupan
Kumpulan benang-benang merah kehidupan seorang anak manusia, kisah dalam tangis dan tawa, keramaian dan kebisuan,harapan dan kegagalan, bahagia dan kurban, cinta dan penghianatan, ketulusan dan kepalsuan... itulah kehidupan ... namun Sang Pencipta membiarkannya tetap menari dalam irama keindahan-Nya.
Syair Kehidupan
04 Maret, 2010
Senandung Masa Remaja - Liburan Sekolah
Saat yang selalu kunanti-nantikan adalah saat liburan sekolah...
Tak seperti teman-temanku yang bersama keluarganya merencanakan liburan ke luar kota atau ke luar negeri....
Yang kunantikan adalah suasana ramai dan kebersamaan dengan banyak saudara.
Di hari libur sekolah, sepupu-sepupuku datang dari dalam dan luar kota, semua berkumpul di rumah kakek nenek... yang berarti di rumahku juga... karena kami tinggal di sana.
Banyak kegembiraan , kesenangan , tawa, canda, kadang ada juga pertengkaran... tapi semua itu sungguh mewarnai liburan kami.
Begitu banyak kenangan indah... permainan masa kecil bersama, shopping bersama , jajan bersama, makan bersama-sama sambil bersenda gurau dan bercerita...
Kebersamaan itu terjadi setiap liburan, baik liburan kenaikan kelas, liburan Natal dan Tahun Baru, Liburan Paskah, atau pada saat merayakan Tahun Baru Imlek, tak terlupakan saat-saat kami berburu angpao bersama... mengunjungi saudara yang jauh naik bis kota... hanya ada kami, semuanya anak-anak....
Di saat liburan Natal, kami bersama-sama menghias pohon natal, menyiapkan acara hiburan untuk kakek nenek dan orang tua dengan menyanyi, membacakan puisi, menari, dan juga drama tau kabaret... kami berkreasi dengan bebas... senangnya....
Di saat liburan Paskah, kami beribadat bersama, mencari telur bersama...
Di saat liburan sekolahpun kadang kami beramai-ramai mengikuti lomba kreativitas, atau piknik bersama.
Sungguh...saat-saat yang tak tergantikan dan tak terlupakan...
The Youth Song - School Holidays
The moment I was always looking forward is during the school holidays ...
Not just like my friends who were planning a vacation with their family out of town or abroad ....
What awaited was the bustling atmosphere and togetherness with a lot of brothers, sisters and cousins.
In the school holidays, my cousins came from within and outside the city, all gathered at grandparents's house ... which means in my house too ... because we live there.
Lots of excitement, joy, laughter, jokes, sometimes there is also an argument ... but all that really colored our vacation.
So many great memories ... childhood games together, shopping together, eating snacks together, ate together and talked while joking ...
Togetherness that happens every holiday, upgrading class holidays, Christmas and New Year holidays, Easter Holidays, or when we celebrate the Lunar New Year, unforgettable moments when we hunt together ... Red envelope by visiting the distant relatives by the city bus ... there's only us, all the kids ....
At Christmas time, we were together to decorate Christmas tree, prepare entertainment for grandparents and parents with sing, recite poetry, dance, drama and also the cabaret ... we are free to be creative ... nice ....
At the Easter holidays, we worship together, looking for eggs with ...
In the school holidays also sometimes we join the race of creativity troop, or going on picnic together.
Really ... the irreplaceable and unforgettable moments ...
:)Arlina Husen - Indonesia
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar